Laga Bertajuk “Balas Dendam” Akan Tersajikan di Turnamen Sepak Bola Kades Cup Tingkat SD Desa Tapir

Laga Bertajuk “Balas Dendam” Akan Tersajikan di Turnamen Sepak Bola Kades Cup Tingkat SD Desa Tapir

CDN, Sumbawa Barat– Tontonan menarik dipastikan akan tersajikan di Turnamen Sepak Bola Kades Cup Tingkat SD Tahun 2023 di Desa Tapir, Kecamatan Seteluk, Kabupaten Sumbawa Barat-NTB.

Akan berlaga di group E, dua kesebelasan favorit juara, Cekatan FC (SDN 2 Meraran) vs Kesebelasan SDN Poto Tano. Pertandingan yang akan dilangsungkan pada Selasa sore (10/10/2023) dilapangan Sepak Bola Desa Tapir tersebut sangat dinantikan oleh penggemar sepakbola tanah Pariri Lema Bariri khususnya Masyarakat Kecamatan Seteluk.

Dua tim dari kecamatan berbeda ini adalah tim tebaik untuk saat ini ditingkat Sekolah Dasar. Di balik itu, partai ini akan menjadi partai balas dendam, dimana sebelumnya, Tim Kesebelasan Poto Tano dapat dikalahkan oleh Cekatan FC (SDN 2 Meraran) pada partai final Turnamen BPD Cup Desa Kelanir.

Kini 2 tim tersebut kembali harus bertemu dibabak penyisihan untuk menjadi yang terbaik atau juara group E. Kedua tim sama-sama telah bermain 1 kali dan berhasil meraih kemenangan serta membawa pulang point penuh.

Pelatih Cekatan FC, Warsito saat dikonfirmasi media ini, Senin (09/10/2023), mengatakan bahwa para pemain Cekatan FC dalam kondisi terbaik atau On fire, semua pemain inti dapat diturunkan pada laga melawan SDN Poto Tano. Tidak ada pemain cidera dan mental pemain sangat baik untuk saat ini.

“Kami sangat optimis akan membawa pulang point penuh sekaligus menjadi juara group. Kami sudah pernah bertemu, dan setidaknya kami sudah mempunyai gambaran tentang kekuatan lawan. Apalagi kami baru menang dengan skor meyakinkan 5-0,” pungkas Warsito.

Tim Kesebelasan Cekatan FC

Ditempat terpisah, pembina sekaligus pengarah tim Cekatan FC, Arifin, HB, S.Pd kepada media menegaskan bahwa tim dalam kondisi terbaik. Ia menargetkan juara pada Turnamen Sepak Bola Kades Cup Tingkat SD 2023 Desa Tapir ini. Mental tim sudah teruji dan performa mereka semakin hari semakin menunjukkan progres positif. Untuk laga besok, Arifin HB, S.Pd memberikan target menang 3-1 pada pelatih.

Sementara untuk kesebalasan SDN Poto Tano, tentunya pertandingan besok adalah moment terbaik mereka untuk membalas kekalahan di Turnamen BPD Cup Desa Kelanir. Mereka datang dengan moral yang cukup tinggi setelah menang 3-0 atas lawannya.

Sebelum berita ini diturunkan, adapun susunan pemain Cekatan FC yang akan diturunkan pada laga esok,

1. Penjaga Gawang : Hosam dan Dafa Indigo
2. Bek : Rifki dan Saki
3. Gelandang Kanan : Rafa Algozali dan Aijiz
4. Gelandang Kiri : Zaki Firmansyah dan M. Rifa’i
5. Pemain Tengah : M. Irza dan Aidil
6. Straiker/Penyerang : M. Rijal dan M. Haikal.

Pelatih : Warsito, ST dan Alfian S.Pd
Asisten: Jantuk Kariadi
Manager : Arifin HB, S.Pd. (cdn.wan)