Koperindag KSB Gelar Pasar Murah

Koperindag KSB Gelar Pasar Murah

CDN, Sumbawa Barat– Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat melalui Dinas Koperasi dan Perdagangan menggelar Pasar Murah sebagai pengamanan harga barang menjelang Harii Besar Keagamaan Nasional (HKBN) Idul Adha pada Kamis, 29 Juni 2023 lalu.

Kepala Dinas Koperidag Sumbawa Barat melalui Kabid Perdagangan, Darmi Ratna, SE menjelaskan, kegiatan ini merupakan program yang rutin dilaksanakan.

Dalam kegiatan ini, Koperindag menjual sembako kebutuhan masyarakat. Diantaranya adalah minyak goreng, gula, telur ayam, tepung dan beras, juga ada produk olahan pangan hingga kebutuhan rumah tangga lainnya.

” Ini sekali lagi untuk memenuhi kebutuhan bahan pokok dan bahan pokok penting menjelang Idul Adha,” pungkasnya.

Ia menambahkan, antisipasi terhadap kenaikan harga sembako jelang hari hari besar keagamaan termasuk Idul Adha gencar dilakukan dengan melakukan
pemantauan pasar. ini dilakukan untuk mengetahui harga kebutuhan pokok menjelang perayaan hari hari besar keagamaan untuk mengetahui secara langsung apakah harga sembako masih stabil atau ada mengalami kenaikan.

“Kalau harga sembako mengalami kenaikan, pemerintah kabupaten akan mengambil langkah strategis, sebab bila harga sembako mengalami kenaikan akan memicu terjadinya inflasi yang secara otomatis berdampak pada daya beli masyarakat,” jelasnya.

Berdasarkan hasil pemantauan, harga kebutuhan pokok di daerah ini masih stabil dan ada beberapa komoditi yang mengalami kenaikan, namun kenaikannya tidak signifikan dan bahkan ada komoditi yang harganya mengalami penurunan.

“Hal ini tentunya sangat menggembirakan, sebab dengan harga kebutuhan pokok stabil, maka daya beli masyarakat akan tetap baik,” demikian. (cdn.wan**)