Ide Bisnis Dengan Modal Kecil Ini Bisa Jadi Pilihan Menarik Membuat Dapur Tetap Ngebul

Ide Bisnis Dengan Modal Kecil Ini Bisa Jadi Pilihan Menarik Membuat Dapur Tetap Ngebul

Kondisi ekonomi yang sedang sulit membuat banyak orang terkena imbas. Bahkan beberapa perusahaan besar sudah mengeluarkan sejumlah kebijakan pengetatan, termasuk di antaranya pengurangan karyawan atau layoff. Bagi yang menjadi korban kebijakan tersebut tentunya sangat terpukul karena hal tersebut memengaruhi kondisi perekonomian keluarga. Jika tidak ada pemasukan dari gaji, uang tabungan jadi ikut terkuras dan belanja keluarga akhirnya bakal terhambat.

Menghadapi situasi ini, mereka yang menjadi korban pengurangan karyawan biasanya langsung bergerak untuk mencari pekerjaan pengganti. Tak sedikit juga yang kemudian beralih menjadi pebisnis kecil. Untungnya, ada banyak ide bisnis dengan modal kecil yang bisa dilakukan, dari berjualan pulsa, makanan ringan hingga membuka toko online. Tidak usah khawatir mengenai bagaimana memulainya karena ada banyak tips dan trik memulai bisnis dengan modal kecil di dunia maya. Pun demikian yang ingin berjualan secara daring, ada banyak cara membuka toko online untuk diikuti, termasuk tips dari Blibli.

Lalu, ide bisnis dengan modal kecil apa saja yang bisa Anda miliki dan pertimbangkan? Untuk bisa mengetahui lebih jelas, daftar dan gambaran umumnya bisa Anda lihat di bawah ini. Tipsnya, sesuai dengan pengalaman dan pengetahuan yang Anda miliki agar bisnis bisa berkembang dengan pesat dan menguntungkan. Simak, yuk!

1. Perencana perjalanan

Yang punya hobi jalan-jalan bisa menggunakan pengalaman yang dimiliki untuk menjadi perencana perjalanan ke destinasi yang paling sering Anda kunjungi. Misalnya, jika Anda senang jalan-jalan dan liburan ke Jepang dan Korea Selatan, tidak ada salahnya untuk memberikan layanan perencana perjalanan ke dua negara tersebut.

Bisnis ini sangat berpotensi. Apalagi dengan naiknya biaya perjalanan, banyak orang mencari berbagai penawaran dan cara untuk menghemat uang mereka. Jika Anda tahu bagaimana menemukan penawaran yang bagus untuk mobil sewaan, tarif hotel, atau tarif penerbangan, maka memulai bisnis perencana perjalanan akan menguntungkan. Dibandingkan dengan bisnis lainnya, biaya awal bisnis ini sangat rendah.

2. Konsultan dekorasi dan desain interior

Memiliki sisi artistik yang menonjol, terutama dalam hal mendekorasi ruangan, maka menjadi konsultan dekorasi interior bisa menjadi bisnis yang menarik untuk diambil. Selain modalnya sangat minim, Anda juga bisa menyalurkan ilmu, pengetahuan dan keahlian menjadi sesuatu yang menguntungkan. Apalagi bisnis dekorasi rumah atau kantor memiliki ruang lingkup yang besar di pasar saat ini dan masa depan juga.

Bisnis ini bisa dioperasikan baik secara online atau dari kantor, jika memang Anda memutuskan untuk lebih terbuka dan menonjol. Satu hal yang penting dalam bisnis ini adalah ‘desain unik’. Anda dapat membuat desain sendiri atau menyelesaikannya dari vendor dan menjualnya atas nama Anda sendiri.

3. Tutor online

Bimbingan belajar online berkembang pesat di periode pandemi dan bertahan sampai saat ini. Apalagi layanan ini mendapatkan dukungan maksimal dengan perkembangan teknologi dan meluasnya penggunaan internet. Individu yang tidak punya waktu untuk menghadiri kelas penuh waktu sudah mulai mengikuti kelas online.

Untuk memulai bisnis ini, Anda tinggal memilih bidang yang Anda minati dan membantu orang lain untuk mendapatkan pengetahuan dengan menyediakan kelas virtual. Di setiap tahap, orang suka mempelajari hal-hal baru. Jadi memiliki les online bisa menjadi bisnis yang menguntungkan.

4. Bisnis tanaman pertanian dan perkebunan

Masih ingat bagaimana sejumlah tanaman hias begitu populer di era pandemi Covid-19 beberapa waktu lalu? Faktanya, sampai saat ini masih menjadi bisnis yang menjanjikan. Anda bisa memulai bisnis tanaman hias untuk memenuhi kebutuhan pasar yang sangat luas.

Selain tanaman hias, Anda juga bisa memulai bisnis perkebunan. Anda bisa memaksimalkan lahan yang dimiliki, dari pekarangan rumah, halaman belakang bahkan tanah kosong yang ada untuk memulai menanam sayuran baik dengan sistem hidroponik atau konvensional, memelihara ikan, mengolah kompos atau pupuk dan masih banyak lagi lainnya.

5. Pembuat konten

Membuat konten menjadi tren tersendiri saat ini. Jika Anda memiliki kemampuan dan pengetahuan dalam hal pembuatan konten atau kreator konten, mengapa tak memaksimalkannya dan menjadikannya sebagai sumber penghasilan?

Anda bisa mengembangkan diri sebagai konten kreator untuk video, voice, infografik, artikel dan banyak jenis lainnya. Modalnya pun terbilang murah. Berbekal laptop, tablet atau sekadar smartphone yang Anda miliki, jaringan internet yang cukup mumpuni, dan kreativitas serta pengetahuan yang Anda miliki, Anda sudah bisa memulai bisnis ini.

6. Menjadi reseller atau dropshipper toko online

Berjualan online bisa juga menjadi ide bisnis yang menarik. Ada banyak item yang bisa dijual, tergantung pada ketertarikan Anda dan pasar yang ingin dituju. Jika Anda memiliki modal yang cukup, menjadi reseller bisa menjadi pilihan. Opsi lain, Anda bisa menjadi dropshipper.

Blibli memberikan sejumlah tips dan trik untuk Anda bisa memulai bisnis ini. Cara membuka toko online juga dijelaskan secara gamblang untuk memberikan kemudahan semua orang memulai bisnis dengan modal kecil. Tertarik ambil bagian?

Nah, sudah tahu beberapa ide bisnis dengan modal kecil yang bisa dipilih, bukan? Masih ada ide bisnis lainnya yang bisa ditelusuri. Pilihan kini ada di tangan Anda!(an*)