Survey Internal Golkar Bulan Oktober, Kemenangan Firin-Fud Diangka 87 Persen

Survey Internal Golkar Bulan Oktober, Kemenangan Firin-Fud Diangka 87 Persen

Sumbawa Barat, CDN- Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golkar Kabupaten Sumbawa Barat (DPD Golkar KSB) Syaifullah SPt menegaskan bahwa, berdasarkan hasil survey terakhir internal Partai Golkar yang dikeluarkan awal bulan Oktober 2020, angka 87 persen kemenangan sudah diraih oleh pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Sumbawa Barat periode 2021-2025, HW Musyafirin-Fud Syaifuddin ST.

Pernyataan tegas ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sumbawa Barat, Syaifullah SPt tersebut disampaikan pada beberapa awak media cetak dan online, Jum’at Sore (20/11/2020) di Kafe Veskobar, Jalan Baru TGH Zainuddin Abdul Majid, Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat.

Ketua DPD Partai Golkar Kabupaten Sumbawa Barat, Syaifullah SPt Saat Diwawancarai Awak Media

“Itu adalah survey terakhir Partai Golkar, itupun dikeluarkan awal bulan Oktober tahun 2020. Artinya, survey itu akan berubah naik seiring paslon yang kami usung (Firin-Fud, red) baru melakukan kampanye terbatas dan kampanye tatap muka di awal bulan Oktober tahun 2020”, ujar Efung (sapaan akrab politisi sekaligus Ketua DPD Partai Golkar KSB tersebut).

Hasil survey tersebut disampaikan saat Rapat Koordinasi Tehknis (Rakornis) partai Golkar di Mataram pekan lalu, tepatnya Selasa 10 November 2020. Banyak hal yang disampaikan dalam Rakornis tersebut, salah satunya menyampaikan hasil survey terakhir internal partai Golkar terhadap pasangan yang diusungnya pada pilkada serentak di Provinsi Nusa Tenggara Barat.

Selain hasil survey terakhir, Lanjut Efung. DPP Partai Golkar juga telah mengeluarkan Instruksi untuk all out memenangkan tiap-tiap pasangan yang diusung oleh partai pada pilkada serentak tahun 2020 ini. Apabila ada pengurus dari tingkatan bawah hingga pucuk pimpinan Partai Golkar yang tidak menjalankan instruksi DPP maka sangsi tegas akan diberikan.

“Maka untuk menjalankan instruksi tersebut, DPD Partai Golkar KSB telah melakukan langkah-langkah strategis untuk mengawal kemenangan pasangan Firin-Fud. Semua pengurus, loyalis serta konstituen partai Golkar harus bahu membahu melakukan sosialisasi dilingkungannya. Pemetaan wilayah pun sudah kami lakukan, sehingga kami tidak gamang dalam menggenjot daerah yang masih perlu dibina serta meningkatkan persentase kemenangan di daerah yang telah aman. Kamipun patut berbangga, bahwa persentase kemenangan pasangan Firin-Fud sangat tinggi dibandingkan calon-calon lain yang bertarung di Pilkada serentak kali ini”, imbuhnya.

Efung mengingatkan pada seluruh kader Partai Golkar KSB untuk terus berjuang dan militan. “Jangan terlalu puas dengan persentasi terakhir, karena sesungguhnya target kita adalah kemenangan diatas angka 90 persen. Ini penting diwujudkan agar harapan pasangan Firin-Fud untuk mewujudkan KSB Baik, Negeri Baldatun Toyyibatun Wa Rabbun Ghafur tercapai”, pungkasnya.

Efung sendiri mengatakan dirinya turut melakukan pengawalan hingga ke tingkat dusun dan kelurahan. Mengecek suara dan memberikan pemahaman pada warga akan visi-misi dan harapan pasangan HW Musyafirin-Fud Syaifuddin. “Dari hasil pemantauan lapangan itulah saya dapat memastikan bahwa harapan kemenangan 90 persen keatas dapat diraih”, terangnya.

Terakhir, efung kembali menegaskan bahwa hasil survey terakhir internal partai Golkar pada awal bulan Oktober 2020 mengeluarkan angka 87 persen untuk kemenangan pasangan Firin-Fud. Survey dilakukan sebelum pasangan yang diusung DPD Partai Golkar KSB tersebut melakukan kampanye tatap muka dan kampanye terbatas di wilayah KSB. Efung juga dalam kesempatan itu mengucapkan selamat hari lahir KSB Ke-17. “Semoga KSB menjadi Kabupaten yang aman, makmur, bersaing, Baik dan Luar Biasa ditahun berikutnya”, Demikian tutup Efung. (cdn.aan)