Kabupaten Sumbawa Barat Pertahankan WTP Tujuh Kali Berturut-Turut

Kabupaten Sumbawa Barat Pertahankan WTP Tujuh Kali Berturut-Turut

Sumbawa Barat, CDN- Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat kembali pertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) tujuh kali berturut-turut atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2019.

Dilansir dari Rilis Protokol Komunikasi Pimpinan/156/X/2020. Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (Ditjen PBN) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) memberikan plakat dan piagam WTP atas LKPD Tahun Anggaran 2019 dari Menteri Keuangan kepada Pjs. Bupati Sumbawa Barat, Dr. Muhammad Agus Patria, S.H., M.H. dan Sekretaris Daerah KSB, H. Abdul Azis, S.H., M.H. secara langsung di Ruang Rapat Utama Graha Fitrah, Kompleks Kemutar Telu Center, Selasa pagi(20/10/2020).

Pjs. Bupati Sumbawa Barat, Dr. Muhammad Agus Patria, S.H.,M.H. menyambut hangat kedatangan Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi NTB beserta jajarannya dan menerima langsung penghargaan WTP atas LKPD 2019 sebelum beralih ke Desa Moteng, Kecamatan Brang Rea untuk menghadiri acara Kunjungan Kerja Wakil Gubernur NTB Dr. Ir. Hj. Sitti Rohmi Djalilah, M.Pd.

Sekda KSB, H. Abdul Aziz, SH.,MH. (Memegang Bingkai) Bersama Kakanwil Ditjen PBN. Asisten Administrasi Umum pada Setda KSB, Agus Hadnan, S.Pd (Berdiri, Kanan) dan Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Litbang, Drh. Hairul, M.M (Berdiri Kanan Paling Sisi) Dan Jajaran Kepala OPD KSB Lainnya.

Sekda KSB, H. Abdul Azis, S.H., M.H. mengungkapkan bahwa perjalanan menuju WTP dalam tata kelola Pemerintahan ini merupakan perjuangan yang sangat panjang. Seiring berjalan waktu, Pemerintah Daerah KSB terus belajar dan berusaha untuk meningkatkan tata kelola keuangan mulai dari perencanaan, belanja hingga pertanggungjawaban.

“Alhamdulillah usaha dan ikhtiar bersama Pemda KSB, sejak tahun 2015 kami sudah mendapatkan predikat WTP hingga tujuh kali berturut-turut sampai sekarang. Oleh karena itulah kepada rekan-rekan OPD, mempertahankan itu tentunya lebih berat sehingga kita tidak boleh terlalu berbangga akan tetapi kita juga perlu tingkatkan,” ungkap Sekda KSB.

Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi NTB, Syarwan, S.E., M.M. dalam sambutannya menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Pemerintah KSB. “Kami mewakili Kementerian Keuangan memberikan apresiasi kepada Kabupaten Sumbawa Barat atas prestasi yang telah dicapai. Prestasi ini pastilah lahir dari sinergi yang kuat antara instansi-instansi di Pemerintah Daerah Kabupaten Sumbawa Barat. Semoga prestasi ini dapat dipertahankan dan ditingkatkan,” kata Kakanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi NTB.

Hadir dalam kesempatan ini Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat pada Setda KSB, Hirawansyah, S.H., M.H., Asisten Administrasi Umum pada Setda KSB, Agus Hadnan, S.Pd., Inspektur Inspektorat KSB, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah dan Litbang, Kepala Badan Pendapatan dan Aset Daerah, dan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah. (cdn.wan)